A
 

Visi dan Misi

"Menjadi Institusi Pendidikan Tinggi Kesehatan yang berkelanjutan berdaya saing, inovatif, prestatif dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa 2024"


Makna dari Visi


Daya saing:

Daya saing memiliki makna mampu bersaing dan bertahan dalam segala kondisi. Karya-karya akademik (pengembangan pembelajaran, penelitian, dan pengabdian masyarakat), kemahasiswaan dan kelembagaan dapat dikompetisikan baik pada ranah lokal dan nasional. Beberapa bentuk upaya dari Poltekkes Kemenkes Padang untuk mewujudkan daya saing antara lain :

  1. Memasukkan mata kuliah manajemen data, komputer dan e-learning, B. Inggris, dan Kewirausahaan.
  2. Menetapkan persayaratan lulusan dengan IPK minimal lulusan dari 3.00 menjadi 3.25
  3. Menetapkan persyaratan wisuda dengan nilai toefl mahasiswa minimal 400.
  4. Peningkatan kemampuan mahasiswa melalui berbagai kuliah pakar untuk meningkatkan pengetahuan dan skill dalam menghadapi dunia kerja seperti, character building, dan komunikasi.

Inovatif:

Inovatif memiliki makna karya-karya, temuan-temuan hasil penelitian dosen Poltekkes Kemenkes Padang dapat memecahkan masalah-masalah kesehatan masyarakat. Melalui upaya peningkatan ketersediaan sarana sanitasi, perbaikan status gizi dan kerawanan pangan, pelayanan keperawatan, pelayanan ibu hamil dan kesehatan reproduksi remaja dan pelayanan keperawatan gigi. Beberapa bentuk kegiatan Inovatif yang dilakukan Poltekkes Kemenkes Padang, antara lain :

  1. Sistem Pembelajaran E-Learning dengan aplikasi Vilep telah dijalankan pada tahun 2019.
  2. Penyimpanan data sudah dalam repository sehingga memudahkan untuk melihat dan memeriksa.
  3. Peneitian dosen tiap tahun yang dibiayai selalu mengahasilkan output yang real, seperti, modul, audio, video, produk dalam bentuk ekstrak, makanan dan barang.

Prestatif:

Prestatif memiliki makna karya-karya dalam bentuk pikiran yang diimplementasikan berupa wujud nyata memperoleh penghargaan baik terkait di bidang akademik, kemahasiswaan dan kelembagaan. Hal ini diwujudkan dengan prilaku kerja prestatif berupa sifat ingin maju (keinginan untuk lanjut pendidikan) sifat  terpuji, mau belajar, dan memiliki keyakinan yang kuat. Beberapa Prestasi yang diraih Poltekkes Kemenkes Padang, antara lain:

  1. Peringkat II Poltekkes Kemenkes Tingkat Sumatera tahun 2018
  2. Klaster IV di bidang SDM tahun 2018
  3. Juara 1 Data PDDIKTI tahun 2019
  4. Rata-rata Lulus UKOM > 97%
  5. Juara 1 Peserta Pameran Terkreatif pada Eduhealth Fair tahun 2019 di Jakarta.
  6. Juara 3 English Debate Tingkat Nasional tahun 2019 di Yogyakarta.
  7. Banyaknya hasil karya dosen yang mendapatkan sertifikat HKI.
  8. Banyaknya hasil penelitian dosen yang masuk jurnal internasional terindeks Scopus.

Ketuhanan Yang Maha Esa:

Berketuhanan yang maha esa memiliki makna dimana proses pendidikan bernilai religius. Seluruh  civitas akademik mampu untuk menerapkan nilai-nilai religius pada setiap aktifitas proses pendidikan. Bentuk kegiatan yang berketuhanan Yang Maha Esa, antara lai:

  1. Kegiatan Pengajian oleh HMP dan HMJ dilakukan di musholla kampus setiap 15 hari.
  2. Menyemarakkan hari-hari besar Islam misalnya tahun baru HIjriah dengan mengadakan berbagai lomba antara lain, tilawatil Qur`an, nasyid, pemasangan hijab, poster Islami, dll oleh Prodi.
  3. Pada jadwal sholat semua civitas akademik harus menghentikan kegiatannya terbukti dengan jadwal PBM yang disusun dengan menghentikan semua kegiatan  pada  jadwal sholat.
  4. Pada tahun 2019 untuk penerimaan mahasiswa baru dibuka jalur PMDP (Penerimaan Minat dan Prestasi) yang menerima mahasiswa hafidz Al Qur`an.

MISI 1

Menyelenggarakan Pendidikan Vokasi dan Profesi berlandaskan Ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa

Tujuan Sasaran Strategi
Menghasilkan lulusan vokasional dan profesional berlandaskan Ketaqwaan kepada Tuhan yang Maha Esa Diperolehnya peluang masyarakat untuk mendapatkan pendidikan tinggi kesehatan Melaksanakan Sipenmaru secara Akuntabel dan Transparan
Diperolehnya kontribusi institusi pendidikan tinggi kesehatan terhadap kebutuhan masyarakat Melaksanakan Penambahan  Program Studi Baru
Diperolehnya kualitas pembelajaran berbasis kurikulum pendidikan tinggi Melaksanakan Proses Pembelajaran
Diperolehnya kualitas layanan pengembangan kemahasiswaan Melaksanakan Kegiatan Kemahasiswa yang Berorientasi Aktualisasi Diri
Pemberian Beasiswa dan Jaminan Kesehatan
Diperolehnya standar mutu perguruan tinggi dalam menunjang tata kelola PT Melaksanakan Penjaminan Mutu Pendidikan Tinggi
Pelacakan Lulusan

MISI 2

Menyelenggarakan penelitian terapan yang berdaya saing untuk menunjang pembangunan dan pengembangan IPTEKS kesehatan

Tujuan Sasaran Strategi
Menghasilkan lulusan vokasional dan profesional berlandaskan Ketaqwaan kepada Tuhan yang Maha Esa Diperolehnya peluang masyarakat untuk mendapatkan pendidikan tinggi kesehatan Melaksanakan Sipenmaru secara Akuntabel dan Transparan
Diperolehnya kontribusi institusi pendidikan tinggi kesehatan terhadap kebutuhan masyarakat Melaksanakan Penambahan Program Studi Baru
Diperolehnya kualitas pembelajaran berbasis kurikulum pendidikan tinggi Melaksanakan Proses Pembelajaran
Diperolehnya kualitas layanan pengembangan kemahasiswaan Melaksanakan Kegiatan Kemahasiswa yang Berorientasi Aktualisasi Diri
Pemberian Beasiswa dan Jaminan Kesehatan
Diperolehnya standar mutu perguruan tinggi dalam menunjang tata kelola PT Melaksanakan Penjaminan Mutu Pendidikan Tinggi
Diperolehnya lulusan tepat waktu dan siap pakai Melaksanakan Kegiatan Pengembangan Kompetensi
Pelacakan Lulusan

MISI 3:

Menyelenggarakan Pengabdian Masyarakat dalam Memecahkan Masalah Kesehatan Masyarakat

 

Tujuan

Sasaran

Strategi

Menghasilkan karya-karya pengabdian kepada masyarakat yang inovatif sesuai dengan tuntutan dan kebutuhan

Peningkatan peran institusi dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat

 

Melaksanakan Pengabdian kepada Masyarakat yang Inovatif

Peningkatan kerjasama PkM dengan dengan institusi lain

 

Melaksanakan Kerja sama dalam Pengabdian kepada Masyarakat yang Inovatif

 

MISI 4:

Mengembangkan Tata Kelola Organisasi yang Baik (good governance) dalam Memberikan Pelayanan yang Prima

 

Tujuan

Sasaran

Strategi

Menghasilkan tata kelola yang baik

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Diperolehnya kompetensi tenaga pendidik dan tenaga kependidikan yang berkualitas

 

 

 

 

 

 

 

 

Melaksanakan Upaya Peningkatan Kompetensi dan Profesionalisme Tenaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan

Melaksanakan Tata Kelola SDM yang Kredibel

Melaksanakan upaya peningkatan kesejahteraan SDM berbasis kinerja

Diperolehnya tata kelola keuangan yang transparansi dan akuntabel

 

 

 

 

 

Melaksanakan Transparansi dan Laporan Keuangan yang Transparansi dan Akuntabel

Melaksanakan Pengawasan Pengelolaan Keuangan

Diperolehnya sarana dan prasarana pendidikan yang memadai di lingkungan Poltekkes Kemenkes Padang

 

 

 

Melaksanakan Pengelolaan Sarana dan Prasarana yang Memadai

Memanfaatkan dan Mengefektifkan Tekhnologi Informasi di bidang  Akademik dan Non Akademik

 

 

MISI 5

Menjalin Kerjasama yang Berdaya Guna dan Berkelanjutan dengan Lembaga Pendidikan Tinggi, Pemerintah dan Swasta ditingkat

Daerah, Nasional dan Internasional

 

Tujuan

Sasaran

Strategi

Menghasilkan kerjasama dalam dan luar negeri dengan lembaga pendidikan tinggi, pemerintah, dan dunia usaha

 

Diperolehnya kerjasama dengan institusi pemerintah dan swasta dalam dan luar negeri

Melaksanakan kerjasama dengan institusi pemerintah dan swasta dalam dan luar negeri

 

menghubungi server
Q
test